Kamis, 24 Oktober 2013

Erick Thohir: Inter Milan Bisa Angkat Indonesia

smp n 2 godeanTEMPO.CO, Jakarta - Konglomerat Erick Thohir memiliki rencana-rencana besar dalam pembelian klub sepak bola Italia, Inter Milan. Kakak Erick, Garibaldi Thonir, menyebut keluarga Thohir berharap pembelian klub bola tersebut membawa dampak positif bagi Indonesia.

"Saya berharap pembelian ini berkontribusi terhadap pertumbuhan negara dan bangsa," ucapnya, seperti dikutip situs Tribalfootball.com, Rabu, 23 Oktober 2013. (baca juga : Erick Thohir Beli Inter Milan, Rothschild Berang)

Ia mengatakan, pembelian tersebut menjadi hal yang luar biasa bagi sang adik karena Inter Milan merupakan sebuah klub bola yang sangat penting di dunia. Garibaldi menuturkan, Erick berharap pembelian klub bisa meningkatkan prestise Indonesia di mata internasional. "Kami sangat percaya akan hal tersebut," kata dia.

Untuk diketahui, pada 15 Oktober 2013 lalu, pengusaha Erick Thohir bersama Rosan dan Handy Soetedjo resmi mengakuisisi 70 persen saham Inter Milan. Pembelian itu ditandai dengan penandatangan antara pemegang saham mayoritas Inter, yakni Internazionale Holding S.r.l.

Meskipun tidak menyebutkan berapa nilai pembelian klub itu, kantor berita Reuters menyebutkan nilai pembelian sekitar US$ 476 juta untuk 75 persen kepemilikan saham Inter Milan.

Erick Thohir: Inter Milan Bisa Angkat Indonesia

TEMPO.CO, Jakarta - Konglomerat Erick Thohir memiliki rencana-rencana besar dalam pembelian klub sepak bola Italia, Inter Milan. Kakak Erick, Garibaldi Thonir, menyebut keluarga Thohir berharap pembelian klub bola tersebut membawa dampak positif bagi Indonesia.

"Saya berharap pembelian ini berkontribusi terhadap pertumbuhan negara dan bangsa," ucapnya, seperti dikutip situs Tribalfootball.com, Rabu, 23 Oktober 2013. (baca juga : Erick Thohir Beli Inter Milan, Rothschild Berang)

Ia mengatakan, pembelian tersebut menjadi hal yang luar biasa bagi sang adik karena Inter Milan merupakan sebuah klub bola yang sangat penting di dunia. Garibaldi menuturkan, Erick berharap pembelian klub bisa meningkatkan prestise Indonesia di mata internasional. "Kami sangat percaya akan hal tersebut," kata dia.

Untuk diketahui, pada 15 Oktober 2013 lalu, pengusaha Erick Thohir bersama Rosan dan Handy Soetedjo resmi mengakuisisi 70 persen saham Inter Milan. Pembelian itu ditandai dengan penandatangan antara pemegang saham mayoritas Inter, yakni Internazionale Holding S.r.l.

Meskipun tidak menyebutkan berapa nilai pembelian klub itu, kantor berita Reuters menyebutkan nilai pembelian sekitar US$ 476 juta untuk 75 persen kepemilikan saham Inter Milan.